
PETA KESUKSESAN
Kegagalan adalah pintu pembuka kesuksesan. Dan kamu mesti ingat, kegagalan juga bisa menjadi pintu penutup kesuksesan dan itu semua kembali bagaimana kita menyikapinya. Yang harus berubah adalah sesuatu yang berasal dari dalam diri kami, kamu dan semua orang.
“Sama seperti kehidupan ini, kita tidak mungkin dapat menikmatinya hanya dengan kejadian sepotong demi sepotong. Sebab kehiudpan adalah sebuah paket yang sempurna, penuh bermacam-macam peristiwa, terasa manis, pahit, suka, duka, sukses, gagal, bangun dan jatuh, pertemuan, perpisahan, kelahiran, kematian dll. Jika kita menilai semua peristiwa itu secara proporsional, kemudian menyikapinya dengan pikiran yang positif, keikhlasan dan hati penuh syukur terhadap Tuhan Yang Maha Esa, kita pasti selalu merasakan sisi positif kehidupan ini. Life is wonderful…! Kehidupan ini sangat indah.
Kehidupan ini memang penuh ujian, tantangan, suka, duka, sukses, gagal, bahagia, menderita dll. Semua itu adalah proses yang tak pernah kita dapat hindari dan berulang lagi. Kejadian yang menyenangkan adalah berkah supaya kita lebih bersyukur terhadap Tuhan. Sementara bila kita mengalami kejadian yang kurang menyenangkan itu adalah pembelajaran agar kita semakin mempertebal keimanan terhadap-Nya.
Bila kita menyikapi semua fenomena tersebut sebagai jalan untuk memperbaiki kualitas kita sebagai manusia, setiap kejadian yang kita alami justru menjadi peluang untuk mendapatkan manfaat sebesar-besarnya. Hidup hanya sekali dan sangat singkat sehingga jangan pernah biarkan waktu kita habis sia-sia.
Hidup adalah sebuah hadiah yang Tuhan berikan kepada kita. Nilai dari hidup kita ditentukan oleh siapa kita dan apa yang kita berikan untuk hidup ini. Kita memperlakukan hidup sebagai sebuah hadiah yang sangat berharga dan menggunakan hadiah ini sebagai hadiah yang akan kita berikan kepada Tuhan. Semua ini ternyata memang telah diberikan kepada kita. Semua kekayaan telah disediakan untuk kita. Persoalannya adalah bagaimana sekarang kita menjemput kekayaan itu. Saat kita menjemputnya, amalan ibadah apa yang telah kita lakukan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar